XL #PerempuanHebat for Kartini Day

THE RING(S) : A short movie specially made for Valentine's Day

Jumat, 24 Juli 2009

KUTUKAN SUSTER NGESOT : Penunggu Rumah Sakit Tua Jaman Belanda

Cerita:
Selepas merayakan kemenangan tim basketnya, asisten pelatih Derry dan segerombolan pemandu sorak berniat kembali ke Jakarta malam hari. Sayangnya malang tak dapat ditolak, bis yang mereka tumpangi terjatuh ke jurang dan terdampar di lembah yang sepi dan asing. Sebagian bermaksud menunggu pertolongan di bis termasuk Shanti yang ngebet berat dengan Derry. Sedangkan yang lain termasuk Derry dan gadis incarannya, Lina berusaha mencari bantuan di luar. Setelah berjalan jauh, mereka menemukan halaman kuburan tak terawat dan sebuah rumah sakit tua peninggalan Belanda. Segera saja mereka menyadari bahwa ada sesuatu kekuatan jahat yang tengah mengincar tumbal di dalam rumah sakit tersebut.

Gambar:
Hanya berlangsung satu malam sehingga gambar-gambar redup dengan suasana menyeramkan pekuburan dan rumah sakit tua sangat dominan.

Act:
Film keduanya setelah Oh Baby tidak membuat Randy Pangalila berakting lebih baik. Disini sebagai Derry, Randy masih terlihat kesulitan beradaptasi dari gaya sinetron ke layar lebar.
Dua akktris pendatang baru Fanny Ghassani dan Celine Evangelista sebagai Lina dan Shanti yang saling bersaing merebutkan cinta.

Sutradara:
Cukup sukses dari raihan jumlah penonton dalam film debutnya tahun lalu, Pocong Vs Kuntilanak membuat David Poernomo berani bermain di genre yang sama. Kali ini menyorot sosok hantu yang pernah dikerjakan saudara kandungnya, Jose Purnomo dalam Jelangkung yaitu suster ngesot.

Komentar:
Meski cukup berhasil mempertahankan intensitas film dari awal sampai akhir tapi sayangnya tidak didukung dengan cerita yang baik. Dialognya mengalir bodoh dan sangat tidak presisi ditambah dengan akting castnya yang tidak menunjang. Belum cukup? Rasa bosan akan menyerang anda saat menyaksikannya dan ditutup dengan sekelumit fakta yang tidak terlalu relevan serta berujung pada ketidakpastian yang absurd. Sedikit spoiler: arwah suster ngesot yang kelihatannya sudah “ditenangkan” tapi bisa muncul kembali. Bingung kan? Hm, tolong jangan berpikir untuk membuang uang anda!

Durasi:
80 menit

Overall:
6 out of 10

Penilaian:
Karya seni ga boleh dibawah 6
6-poor
6.5-poor but still watchable
7-average
7.5-average n enjoyable
8-good
8.5-very good
9-excellent
No such perfect 9.5 or 10!

Tidak ada komentar: