XL #PerempuanHebat for Kartini Day
THE RING(S) : A short movie specially made for Valentine's Day
Sabtu, 18 Februari 2012
THE VOW : Second Tries Happily Marriage Challenge
Quotes:
Leo: Life's all about moments, of impact and how they changes our lives forever. But what if one day you could no longer remember any of them?
Nice-to-know:
Café dimana Paige bekerja dan menjadi tempat pertemuan rutin Leo-Paige bernama Mnemonic yang berarti pula alat yang - a mnemonic or mnemonic device is a learning technique used to help memory.
Cast:
Rachel McAdams sebagai Paige
Channing Tatum sebagai Leo
Jessica Lange sebagai Rita Thornton
Sam Neill sebagai Bill Thornton
Scott Speedman sebagai Jeremy
Director:
Merupakan debut penyutradaraan Michael Sucsy.
W for Words:
Terpikirkah anda jika pasangan hidup anda kehilangan semua memori tentang anda? Stuart Sender menggagas ide tersebut berdasarkan sebuah kisah nyata yang kemudian dituangkan dalam bentuk skrip oleh Jason Katims, Abby Kohn dan juga Marc Silverstein. Tema serupa pernah dihadirkan sebelumnya sebut saja 50 First Dates (2004) ataupun A Moment To Remember di tahun yang sama tentunya dengan alasan medis yang berbeda-beda sebagai latar belakangnya.
Leo dan Paige adalah pasutri muda berbahagia yang tengah mengarungi rumah tangga mereka. Sayangnya sebuah kecelakaan mobil mengakibatkan Paige koma hingga terbangun tanpa mengingat apapun dalam 5 tahun terakhir termasuk tidak mengenali Leo samasekali. Kecintaan Leo lantas membangkitkan usaha kerasnya untuk membuat Paige mengenang kembali apa yang mereka miliki walau bertentangan dengan masa lalu Paige yang sesungguhnya ingin ia lupakan.
Rachel McAdams menjiwai peran dengan cukup baik sehingga tercipta Paige yang menyenangkan dengan kepribadian kuat nan hangat sehingga mampu menarik simpati penonton. Sedangkan Channing Tatum terlepas dari kelebihan fisiknya yang memukau nyatanya masih memperlihatkan akting yang kurang luas sebagai Leo. Aktor aktris senior Sam Neill dan Jessica Lange tampak pas dengan peran orangtua perfeksionis, sama halnya dengan Scott Speedman dengan tokoh mantan brengsek yang sedikit banyak mampu melibatkan emosi penonton.
Pertanyaan yang harus dijawab di sepanjang film adalah dapatkah Paige mengingat semuanya kembali atau maukah ia untuk setidaknya mencoba melakukannya? Konflik dilematis yang diyakini mampu mengaduk-aduk perasaan siapapun yang menyaksikan upaya maksimal Leo yang terkadang kehilangan akal harus bagaimana lagi. Secara film ini diangkat dari kejadian sesungguhnya pada satu titik anda akan meragukan hasilnya apakah mereka akan berakhir bahagia atau tidak.
The Vow mungkin bukanlah cerita cinta terindah yang pernah difilmkan tetapi film ini cukup berbicara banyak mengenai komitmen dua insan terlebih dirilis bersamaan dengan momen hari kasih sayang. Niscaya anda akan tergugah oleh penderitaan Paige ataupun tersentuh oleh jerih payah Leo yang mengalir secara nyata. Tak dipungkiri, momen demi momen akan terus kita temui dalam menjalani hidup, baik ataupun buruk, hingga yang tersisa adalah kenangan itu sendiri yang seringkali terakumulasi tanpa mengenal kesadaran penuh. Siap untuk berikrar?
Durasi:
107 menit
U.S. Box Office:
$41,202,458 opening week of Feb 2012.
Overall:
8 out of 10
Movie-meter:
Notes:
Art can’t be below 6
6-poor
6.5-poor but still watchable
7-average
7.5-average n enjoyable
8-good
8.5-very good
9-excellent
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar