XL #PerempuanHebat for Kartini Day

THE RING(S) : A short movie specially made for Valentine's Day

Kamis, 31 Mei 2012

GERIMIS MENGUNDANG : Nothing Extra-romance From “Serumpun” Couple

Quotes:
Zamani: Saya ingin kenali kamu. Saya ingin kenali kamu lebih dalam lagi.
 
Nice-to-know:
Film yang diproduksi oleh Erama Creative Sdn Bhd. bersama WannaB Pictures ini gala premierenya dilangsungkan di Epicentrum XXI pada tanggal 31 Mei 2012.

Cast:
Kamal Adli sebagai Zamani
Olivia Jensen sebagai Mikha
Ag. Karim Kadir
Denny Martin
Dg. Hasnah Ibrahim
Dhitra Marfie
Ebby Cornelis
Felix Agus
Henny Yuliani

Director:
Merupakan film ke-20 bagi Ahmad Idham Ahmad Nadzri yang juga terkenal sebagai pelakon ini.

W For Words:
Masih ingat dengan hit Melayu “Gerimis Mengundang” dari band asal Malaysia, Slam di awal tahun 90an? Lagu yang merajai tangga lagu manapun di Indonesia pada waktu itu kali ini diangkat kembali sebagai judul film kolaborasi Indonesia-Malaysia terbaru yang menampilkan duet Kamal Adli dan Olivia Jensen sebagai pasangan kekasih. Sutradara Ahmad Idham Ahmad Nadzri yang sudah sangat berpengalaman menyutradarai puluhan film negeri jiran tersebut pun ditunjuk sebagai eksekutor skrip karya Azwan Annuar.

Kala ikut ayahnya dalam misi dinas di Sabah, Mikha berjumpa pilot helikopter, Zamani. Pertengkaran yang awalnya mewarnai pertemuan keduanya perlahan mencair setelah Zamani berhasil mengejar pencopet yang melarikan tas Mikha. Kedekatan mereka mulai terusik ketika ayah Mikha meninggal saat   perjalanan pulang. Mikha yang sedih dan menyalahkan Zamani yang dinilainya tidak berperasaan tersebut berbalik bersimpati begitu mengetahui pria keras kepala itu sudah ditinggal mati kedua orangtuanya sejak kecil. Akankah kisah mereka yang berjarak jauh itu akan berakhir bahagia?

Saya bersyukur hubungan Zamani dan Mikha tidak terasa dibuat-buat, mengalir secara wajar terlepas dari hal-hal klise yang terbangun sebagai pondasinya. Ya, bagaimana keduanya bertemu saling curi pandang, bersikap sinis tidak mau mengakui ketertarikan satu sama lain, berbaikan untuk sama-sama membuka hati sebelum berserah pada takdir akan kelanjutan hubungan masing-masing. Formula yang tidak sulit diterka untuk model percintaan dalam sebuah film.
 
Sutradara Ahmad Nadzri memang tidak melakukan sesuatu yang istimewa dalam penyajiannya. Namun lokasi syuting yang mencakup Likas Bay, Sutera Harbour Resort, Filipino market, Mari-Mari Cultural Village, Pulau Manukan sampai Kundasang highlands di Sabah patut diacungi jempol karena berhasil menghadirkan suasana yang berbeda dari biasanya. Penggunaan helikopter di beberapa adegannya turut memperkuat production value tersendiri walaupun tidak terlalu detail penggambarannya.

Gerimis Mengundang yang rencana awalnya diputar untuk menyambut Hari Kasih Sayang periode lalu ini memang bukan film yang memorable, entah dengan versi teater musikalnya yang konon menggandeng Singapura selain dua negara yang disebutkan di atas. Anda cukup menikmati pertukaran dialog romantis antara Kamal dan Olivia yang memang sama-sama camera-face itu, berusaha untuk larut dalam nuansa bahagia dan sedih yang silih berganti dikedepankan demi mengundang simpati. What you see is what you get, do not expect something “extra-romance” from "serumpun" couple other than this.

Durasi:
103 menit

Overall:
6.5 out of 10

Movie-meter:
:

Tidak ada komentar: