XL #PerempuanHebat for Kartini Day

THE RING(S) : A short movie specially made for Valentine's Day

Senin, 28 November 2011

DESI BOYZ : Dua Sahabat Samaran Penari Pria


Storyline:
Nick dan Jerry sudah bersahabat lama selama belasan tahun. Keduanya tinggal di London tetapi memiliki nasib yang berbeda. Nick adalah broker sukses sedangkan Jerry adalah pengangguran setelah pekerjaannya sebagai security mall berakhir tragis. Krisis ekonomi melanda Eropa, Nick dipecat dan kebingungan berterus terang pada kekasihnya Radhika yang glamour itu. Akhirnya Nick sepakat mengikuti jejak Jerry menjadi penari striptis pria di klub Desi Boyz milik Mr. Smith. Reputasi keduanya menanjak tajam tapi apakah mereka dapat melarikan diri dari kenyataan dunia yang sebenarnya?

Nice-to-know:
Film yang diproduksi oleh Desi Boyz Productions dan Eros Entertainment ini dirilis di India pada tanggal 25 November 2011 yaitu terpaut sehari dari jadwal Blitzmegaplex.

Cast:
John Abraham sebagai Nick Mathur / Hunter
Akshay Kumar sebagai Jerry Patel / Rocco
Deepika Padukone sebagai Radhika Awasthi
Chitrangda Singh sebagai Tanya
Peter Brown sebagai Mr. Smith
Anupam Kher sebagai Suresh

Director:
Merupakan debut penyutradaraan Rohit Dhawan yang sebelumnya hanya menjadi asisten sutradara.

Comment:
Siapa yang masih mengingat The Full Monty (1997) dimana Robert Carlyle dan Tom Wilkinson terpaksa “mencari uang” dengan menjadi penari striptis pria? Premis film India yang satu ini kurang lebih mirip apalagi lokasi syutingnya sama yaitu London, UK. Rohit Dhawan yang juga mengerjakan skripnya dibantu oleh Renuka Kunzru dan Milap Zaveri mengetengahkan persahabatan jangka panjang dua orang pria dalam mengarungi hidupnya masing-masing.

Akshay memiliki basis karakter yang cukup kuat disini. Jerry adalah mahasiswa dropout yang seumur hidupnya seakan ditakdirkan menjadi pecundang. Sulit mendapat pekerjaan hingga harus menjadi tanggungan sahabatnya sendiri. Satu-satunya yang dapat ia banggakan adalah menjadi ayah angkat dari Veer. Menarik melihat Akshay menjiwai peranannya dengan penuh warna disini, ia seakan tahu kapan harus tampil fun, kapan harus serius sesuai ritme karakterisasinya.
John tampil sebagaimana peran biasanya. Nick adalah penasihat keuangan yang sukses sebelum kehilangan segala-galanya karena krisis ekonomi termasuk kekasihnya Radhika yang high maintenance itu. Bertekad membantu sahabatnya hingga terjerumus melakukan kesalahan fatal, Nick mesti memenangkan hati Radhika kembali sambil berpikir apakah gadis tersebut memang jodoh sejatinya. Seperti biasa, John amat mengandalkan otot-ototnya untuk memperkuat screen presencenya. Hmm..

Sutradara Rohit tampaknya masih terbebani dengan kapasitas film pertamanya ini. Banyak sekali potensi konflik drama yang tidak terbangun secara maksimal, terlebih adegan pengadilan di akhir cerita yang terkesan sebagai tambahan belaka. Adegan panggung musikal khas India berkali-kali juga terasa putus sambung dengan narasi yang sedang berjalan walaupun original score milik Pritam Chakraborty ini masih mampu menghentak dengan ilustrasi musik ala Pitbull.
Desi Boyz mungkin tidak sesuai dengan harapan anda. Poster gemerlap dan premis yang tampak menjanjikan “atraksi panas” duet Akshay-John nyatanya tidak terjadi secara frekuentif, bahkan hanya beberapa menit saja melalui short clip tembang catchy, Make Some Noise For The Desi Boyz dari K.K & Bob itu. Alih-alih tampil fun mengocok perut yang sempat tercetus di paruh pertamanya, komedi yang satu ini berakhir sibuk menyuguhkan drama klise mengenai kehidupan saat kedua tokoh utamanya memutuskan memilih jalan masing-masing. Over-qualified or under-qualified? You decide!

Durasi:
120 menit

Overall:
7 out of 10

Movie-meter:


Notes:
Art can’t be below 6
6-poor
6.5-poor but still watchable
7-average
7.5-average n enjoyable
8-good
8.5-very good
9-excellent

Tidak ada komentar: