Minggu, 17 Mei 2009

BORDERTOWN : Menyelidiki Kasus Wanita Daerah Terisolir

Tagline:
Lies. Corruption. Murder. One reporter will break the silence.

Cerita:
Dua pria secara brutal memperkosa gadis muda, Eva Jimenez dan meninggalkannya terkubur dalam apsir. Beruntung Eva bisa sadar dan segera keluar untuk mencari pertolongan. Seorang jurnalis Amerika, Lauren Adrian yang juga berdarah Meksiko ditugaskan melacak kasus pembunuhan di Juarez dengan meminta bantuan mantan kekasihnya, Alfonso Diaz yang juga editor surat kabar Meksiko. Tanpa sengaja, Lauren bertemu Eva dan berjanji membongkar semuanya sekaligus menghapus trauma memori Eva. Tapi apakah dengan merekonstruksi kejadian dan mengalaminya sendiri akan membantu Lauren mengungkap semua ataukah membawanya ke dalam bahaya yang tidak pernah ia duga sebelumnya?

Act:
Jennifer Lopez memulai dunia akting sejak My Little Girl (1986) kali ini berperan sebagai Lauren Adrian, jurnalis Amerika kelahiran Meksiko yang harus menghadapi tantangan investigasinya sekaligus menyembuhkan masa lalunya yang kelam.
Mengawali debut layar lebar film berbahasa Inggrisnya di tahun yang sama dengan J.Lo yakni Matador, Antonio Banderas merupakan satu dari sedikit aktor Spanyol yang mampu berkibar di Hollywood. Perannya kali ini sebagai editor surat kabar lokal yang selalu ditentang pemerintah setempat, Alfonso Diaz.
Sejauh ini masih terlibat dalam dunia perfilman Spanyol, Maya Zapata menunjukkan talentanya sebagai Eva Jimenez, gadis muda yang menjadi korban perkosaan sekaligus penganiayaan untuk pada akhirnya berjuang mengenali para pelakunya.


Sutradara:
Pernah mendapat nominasi Oscar untuk naskah penulisan terbaik dalam El Norte (1983) bersama Anna Thomas, Gregory Nava kembali untuk membesut Bordertown yang diangkat dari kisah nyata ini. Keterampilannya membuat film ini terasa begitu nyata dan natural. Great job!

Komentar:
Meski diangkat dari kisah nyata, film ini menyajikan sesuatu yang beda. Konstruksi cerita yang sangat detail dari awal menuntun kita bersimpati pada tokoh Eva Jimenez lalu sampai pada perkenalan terhadap Lauren Adrian dan Alfonso Diaz. Tensi terus meningkat pada pertengahan film dan penyelesaian terakhir ditutup dengan dramatis dan masuk akal. Akting J.Lo patut diacungi jempol karena mampu memberikan nyawa. Terima kasih juga patut dilayangkan pada sang sutradara yang telah memberikan yang terbaik. Sayangnya entah kenapa film yang selesai produksi sejak 2006 lalu ini tidak dirilis internasional termasuk di Amerika. Last not but least, peristiwa mengenaskan yang terjadi di Juarez ini memang sangat miris dan patut disikapi dengan serius, sekaligus menjadi pembelajaran moral bagi kita semua, warga negara bebas yang sudah seharusnya memiliki hak dan kewajiban masing-masing.

Durasi:
110 menit

Overall:
7.5 out of 10

Penilaian:
Karya seni ga boleh dibawah 6
6-poor
6.5-poor but still watchable
7-average
7.5-average n enjoyable
8-good
8.5-very good
9-excellent
No such perfect 9.5 or 10!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar